Minggu, 01 Mei 2011


Kue Cubit merupakan jajanan Bandung yang sampai sekarang masih banyak dijual di kaki lima, terutama di sekolah-sekolah. Dinamakan cubit karena cara mengeluarkan dari cetakannya seperti dicubit dilihat dari bentuk alatnya. Rasanya akan lebih enak jika setengah matang dan masih hangat, kenyal-kenyal di dalam mulut,hmm..uenaakk. Silahkan dicoba!
Belanja dulu yukz :
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram gula pasir
  • 100 gram mentega cair
  • 3 butir telur ayam (suhu ruang)
  • 1/4 sendok teh soda kue
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1 bungkus vanili bubuk
  • Taburan :
  • meises warna-warni secukupnya
  • keju parut secukupnya

Sekarang ke dapur yukz :
  1. Siapkan cetakan kue cubit, olesi dengan mentega sedikit saja di setiap lubangnya. Sisihkan.
  2. Siapkan mixer, masukkan telur, gula pasir, lalu kocok dengan kecepatan tinggi hingga mengembang dan kental.
  3. Pindahkan kecepatannya menjadi yang paling kecil.
  4. Lalu masukkan tepung terigu sesendok demi sesendok hingga habis.
  5. Tambahkan mentega cair.
  6. Beri soda kue, baking powder dan vanili bubuk, aduk hingga adonan menjadi rata.
  7. Kemudian masukkan adonan kue cubit ini ke dalam gelas yang ada "mulut"-nya.
  8. Panaskan cetakan kue cubit yang sudah diolesi mentega tadi.
  9. Tuangkan adonan kue cubit ke dalam cetakan, cukup setengahnya saja, karena kue cubit ini akan mengembang saat dipanggang.
  10. Taburi atasnya dengan keju parut, meises atau campuran keduanya.
  11. Lalu tutup dan panggang hingga bagian bawah kue cubit sedikit cokelat.

Tips :
- Menurut tukang jualannya, rahasia bikin kue cubit ini adalah perbandingan antara tepung terigu, gula pasir dan mentega adalah 1:1:1.
- Aslinya taburan untuk kue cubit ini adalah meises.
- Olesan mentega saat akan memanggang kue cubit sebaiknya sedikit saja, karena untuk menghindari agar tidak gosong.
- Setiap akan memanggang kembali, sebaiknya adonan diaduk-aduk dulu biar tidak mengendap di bawah.
- Untuk melihat bagaimana bentuk cetakan kue cubit, dapat dilihat di Cetakan Kue.
- Untuk topping, bisa juga digunakan potongan kecil-kecil buah nangka atau lainnya.
- Api yang digunakan untuk memanggangnya harus benar-benar kecil.

0 Responses to “ ”

Posting Komentar

Blogger Template by Terbaru Hari Ini